Kawasan Monkey Forest tidak hanya sebagai objek wisata, namun juga menjadi tempat konservasi, balai penelitian tanaman hutan dan tempat sakral. Di sini terdapat 125 jenis tanaman yang terdiri dari pohon bambu, pohon pinang, pohon mahoni, dan pohon majegau serta beraneka ragam tumbuh-tumbuhan yang berkaitan dengan upacara.
Adapun tempat sakral yang ada di sini terdiri atas Pura Kahyangan Tiga Desa Adat Padangtegal, yakni:
1. Pura Dalem Agung berlokasi di barat daya hutan. Pura ini adalah tempat utama dan terpenting di hutan tersebut.
2. Pura Beji terletak di barat laut dengan menggunakan konsep tri mandala.
3. Pura Prajapati merupakan tempat kremasi yang berada di timur dan sepanjang sisinya terdapat pemakaman. (Nuning)
Adapun tempat sakral yang ada di sini terdiri atas Pura Kahyangan Tiga Desa Adat Padangtegal, yakni:
1. Pura Dalem Agung berlokasi di barat daya hutan. Pura ini adalah tempat utama dan terpenting di hutan tersebut.
2. Pura Beji terletak di barat laut dengan menggunakan konsep tri mandala.
3. Pura Prajapati merupakan tempat kremasi yang berada di timur dan sepanjang sisinya terdapat pemakaman. (Nuning)
No comments:
Post a Comment